Senin, 21 Mei 2012

A Little About LED Apple ^_^


Setelah kemaren aku udah Post Profil Mereka...Sekarang langsung aja deh ke Info Asli Mereka (???) Cekidot...>>>>>
LED Apple, grup band asal Korea Selatan yang sekarang beranggotakan 6 orang yaitu: Hanbyul (vocalist), Youngjun (guitarist & leader), KeonU (DJ), Hyoseok (drummer), Kwangyeon (basist), dan Kyumin (rap, vocalist). LED Apple debut di tahun 2010 di bawah naungan Startory Entertainment.

Pada awalnya, LED Apple debut dengan 5 member yaitu: I-OH (vocalist, rapper), Sunghyun (drummer & leader), Minyong (vocalist), Youngjun (gitaris), dan Kwangyeon (basist). Single debut mereka adalah “Dash”. Namun, di awal tahun 2011, I-OH memutuskan keluar dari LED Apple karena sakit. Dia diagnosa mengalami tuberkulosis dan karena sakitnya itu, dia tidak dapat melanjutkan aktivitasnya dengan LED Apple. Meski begitu, dia tidak keluar dari manajemen Startory Entertainment. Posisinya kemudian digantikan oleh Jaehoon.

Tak berselang lama, Sunghyun dan Minyong juga memutuskan keluar dari LED Apple. Tak diketahui apa penyebab kedua member ini keluar. Posisi mereka kemudian digantikan oleh Hyoseok dan Kyumin. LED Apple kemudian comeback dengan single mereka “How Dare You / Who Do You Think You Are” dengan formasi baru dan Jaehoon menjadi leader.

Setelah berakhir masa promosi “How Dare You”, Jaehoon pun memutuskan untuk keluar. Lagi-lagi alasannya keluar tak diungkap ke publik. Posisinya sebagai vokalis dan leader digantikan oleh Hanbyul. Selain itu, LED Apple menambahkan 1 personil lagi, yaitu KeonU yang terkenal dengan kepiawaiannya dalam musik. Dengan 6 member (formasi sekarang) LED Apple comeback dengan mini album CODA dan single mereka “Someone Met By Chance” di akhir tahun 2011.

Di awal tahun 2012 ini, LED Apple kembali comeback dengan single “Time Is Up” masih dengan formasi 6 member tetapi posisi leader digeser dari Hanbyul kepada Youngjun, karena Hanbyul ingin fokus dengan kuliahnya. Selain itu, LED Apple memiliki satu reality show mereka sendiri, yaitu “LED Apple Entertainment”, dimana mereka disini harus mengurus perusahaan hiburan milik mereka, LED Apple Entertainment.
1st Single Album Logic Egoism Delete
                                                                    Tracklist :
                          1. Dash (대쉬)
                          2. Geojitgateun Sarang (구거짓같은 사랑)
                          3. Baraem (바램) 


1st Mini Album How Dare You 

                                                                         Tracklist:
                     1. Niga Mwonde (니가 뭔데)
                     2. Bam Bam Bam (밤밤밤)
                     3. Birthday Killer
                     4. Neoreurwonhae (Niga Mwonde Prologue) (너를원해 (니가뭔 Prologue)
                     5. Niga Mwonde (Inst.) (니가 뭔데) 


2nd Single Album CODA 



                                                                           Tracklist:
                                1. INTRO
                                2. Eojjeoda Majuchin (어쩌다 마주친) (Boy Meet Girl)
                                3. Niga Mwonde (DJ Clazzi Remix) (니가 뭔데)"(How Dare You)

2012 Single Album Time Is Up


 Tracklist:
1. Time Is Up

Sadness


 Tracklist:
1. Sadness

Variety Show
LED Apple Entertaiment at SBS MTv



Source : Indowebster.web.id


Tidak ada komentar:

Posting Komentar